Jakarta - Pemerintah Spanyol tengah menyelesaikan peraturan baru untuk memungkinkan negara mengintervensi bank bermasalah dan menutup bank-bank yang menolak menyusun rencana kelangsungan hidup layak.
Sebelum rapat menteri mingguan hari ini, seorang pejabat pemerintah mengatakan Madrid sedang mengerjakan legislasi untuk mempertegas kekuatan regulasi pemberi pinjaman Bank of Spain, demikian dilansir dari CNBC, Jumat (24/8/2012). Ini untuk memenuhi syarat yang sudah disepakati bersama mengenai pemberian dana darurat 100 miliar euro dari Uni Eropa untuk bank-bank Spanyol.
Ketidakmampuan pemerintahan Perdana Menteri Mariano Rajoy untuk mengembalikan kepercayaan diri bank-bank Spanyol yang mengumpulkan sekitar 200 miliar euro kredit properti macet semasa bubble satu dekade, memaksa Madrid harus menerima serangkaian aturan sebagai imbal balik bantuan dari pihak luar.
Salah satu area utama yang akan dirombak atas kesepakatan adalah kekuatan regulator Bank of Spain yang banyak dikritik karena gagal terjun lebih awal pasca nasionalisasi Bankia senilai 23,5 miliar euro pada Mei lalu, terbesar dalam sejarah Spanyol.
Sementara rancangan regulasi masih bisa berubah sebelum disetujui, diperkirakan Bank of Spain akan diberikan kuasa untuk memaksa bamk-bank yang terlilit masalah supaya merancang rencana kepastian masa depan mereka dalam 10 hari.
Frob, bank negara yang didanai dari bailout dan berada di bawah kendali penuh Kementerian Ekonomi, juga akan memaksa para pemegang saham dan kreditur di bank-bank yang diselamatkan untuk merugi sebelum bantuan negara diberikan.
Jika mengikuti syarat penyelamatan, nasabah kecil yang membeli saham rekomendasi di empat bank Spanyol yang diselamatkan dana bailout: Bankia, CatalunyaCaixa, NovaGalicia dan Banco de Valencia, kemungkinan meerugi seiring negosiasi terus berlanjut di antara Brussels dan Madrid mengenai seberapa besar kerugian yang akan terjadi.
Bank nasionalisasi yang telah dipangkas secara efektif dari segala bentuk keuangan eksternal belum menerima kucuran pertama sebesar 30 miliar euro dari dana bantuan Eropa. Sementara itu, pejabat Spanyol menampik laporan tentang pemerintah yang sedang menegosiasikan syarat-syarat bailout penuh dari Uni Eropa demi mengurangi utang-utangnya.
Setelah tujuh bulan berkuasa dan menampik kemungkinan bahwa penyelamatan akan mengurangi beban pinjaman Spanyol, Rajoy akhirnya terdengar mengubah nada suaranya bulan ini untuk pertama kali dan mengakui pemerintahannya akan mempertimbangkan minta dana bantuan, namun hanya sekali zona Eropa secara jelas mengungkapkan syarat-syarat apa saja yang berlaku.
(ang/ang)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar